Jumat, 26 September 2014

Setelah menghabiskan waktu di ujung genteng, Travelovely melanjutkan perjalanan ke Ciwidey, Bandung. Perjalanan melewati sukabumi dan tembus ke bandung melalui Cianjur, berangkat jam 8 pagi dari Ujung Genteng dan sampai di Ciwidey jam 22.00, Perjalanan yang sangat melelahkan dikarenakan macet dimana-mana. tapi cukup beruntung karena sampai Ciwidey jam segitu, dikarenakan macet di daerah situ sudah terurai, dengan menyewa villa situ patenggan, yang muat untuk 25 Orang, sesampai di villa, perlengkapan diturunkan, dan semuanya bersiap-siap untuk bersih-bersih, malam ini dihabiskan dengan istirahat dikarenakan kondisi badan yang sudah kelelahan.

Suasana Pagi Situ Patenggang


Keesokan harinya, petualangan di Lanjutkan, mentari pagi sudah menyambut dengan kehangatannya di tempat yang memiliki udara yang sejuk ini, udara yang bersih. akan tetapi kami datang pada saat liburan sehingga Situ Patenggan lumayan penuh oleh pengunjung. di Situ patenggang kita bisa melakukan rekreasi air, berupa sepeda air dan kapal yang akan mengantarkan kita ke batu Cinta, sebuah batu yang menjadi Landmarknya dari Situ Patenggang.

Villa Situ Patenggang
Tapi, bagi teman-teman yang suka dengan petualangan dan alam, cobalah berjalan kaki menuju ke batu cinta, cukup dekat dan melewati kebun teh. sayangnya travelovely datang ketika pohon-pohon teh sedang di pangkas, andaikan datang pada saat kondisi pohon teh sedang hijau, dijamin pemandangan akan sangat indah. semoga sharing ini bisa menambah referensi teman-teman.


Foto-foto lainnya bisa di lihat di Galery Photo

Travelobely - Travel with Love Everywhere and Everytime

Photo : Edyson Photography for Travelovely

0 komentar :

Posting Komentar

Search

Buy My Photo in :

Eddywu Stock Images

Instagram

--

Popular Posts

Recent Posts

Diberdayakan oleh Blogger.

Cari Tiket dan Hotel

S

Search Here

Like

Copyright © Travelovely - Travel with love everywhere and everytime | Powered by Blogger
Distributed By MyBloggerThemes | Design by SimpleWpThemes