Sabtu, 05 April 2014

Pulau Tidung, sebuah pulau kembar yang ada di perairan Jakarta, hanya membutuhkan waktu sekitar kurang lebih 3 jam untuk bisa mencapai pulau ini. bisa melalui muara angke dan bisa juga melalui ancol.
untuk yang backpaker, saya rekomendasikan melalui muara angke, keberangkatan kapal dari sini tidak perlu menguras kantong dalam-dalam. cuma harus melalui perjuangan untuk sampai ke kapal, kadang kala harus melalui beberapa kapal terlebih dahulu untuk mencapai kapal yang akan kita tumpangi.

untuk yang tidak terkendala dengan budgeting, silahkan gunakan ancol/marina, karena disini disediakan kapal cepat dengan pelayanan yang ok, dan pastinya lebih cepat daripada menggunakan kapal kayu dari muara angke.

perjalanan yang cukup melelahkan karena harus bangun jam 4 pagi karena rumah di bekasi, melalui perjalanan ke muara angke dan sukses terjebak macet di jalan masuk ke pelabuhan. bagi yang tidak tahan dengan bau amis, wajib menyiapkan penutup hidung atau sesuatu untuk menghilangkan bau.karena akan melewati pasar ikan yang baunya luar biasa cetar membahana.



singkat cerita sampai juga ke pulau tidung, kaget terheran-heran kenapa disini rame banget ya, uda kayak jakarta di pindahin ke sini, akhirnya tersadar kalau sekarang adalah tanggal 31 desember, ternyata banyak sekali yang ingin menghabiskan malam tahun baru di pulau ini, membuat penuh sesak dan sangat tidak nyaman,
saran admin, jangan pernah berlibur ke tidung ketika malam pergantian tahun, karena tidak ada bedanya dengan di jakarta.
sempat tidur sebentar, dan dengan penuh percaya diri, bangun, ambil tripod, nenteng kamera, buka pintu mau foto sunset, dan ternyata Tuhan berkehendak lain, Hujan deras saudara-saudara. niatan untuk foto sunsetpun sirna,(gakpa, masih bisa foto sunrise besok),
hujan berlanjut sampai jam 23.46 WIB, tahu aja y mau pesta kembang api,
kebangun juga akhirnya untuk melihat pesta kembang api.

Esok harinya, sempat cemas karena sinar matahari tidak mau menampakkan diri, karena tertutup awal, padahal sudah dari jam 4 stand by di pinggir laut, akhirnya dia menunjukkan diri juga walaupun malu-malu.




seharunya Jadwal kapal kami adalah jam 11, tapi apa mau dikata. penuh sesak coy, akhirnya menunggu lagi dan jam 3 baru bisa naik kekapal dan kembali menuju jakarta.

tips :

- Jangan membawa barang berlebihan
- Gunakan pakaian yang nyaman untuk anda dan orang lain.
- siapkan obat-obatan pribadi
- Siapkan uang tunai, karena tidak ada ATM di pulau.
- Siapakan Sun Cream







0 komentar :

Posting Komentar

Search

Buy My Photo in :

Eddywu Stock Images

Instagram

--

Popular Posts

Recent Posts

Diberdayakan oleh Blogger.

Cari Tiket dan Hotel

S

Search Here

Like

Copyright © Travelovely - Travel with love everywhere and everytime | Powered by Blogger
Distributed By MyBloggerThemes | Design by SimpleWpThemes